Thursday, February 18, 2010

(40)Issue Kotemporer 2010: Peringatan Kepada Orang2 Miskin Uang dan Harta

Creative AlQuran Study.
Al Quran gives the true solution
Book Seri III.DAKWAH-PENCERAHAN AGAMA ISLAM.
Abdullatif.

Assalamu'alaikum wr.wb
Semoga ALLAH melindungi saya dari tipu daya setan terkutuk dalam menjelaskan
ayat2 di bawah ini.

Bismilahirrahmanirrahiim.
Dan hendaklah takut kepada Allah( azab ALLAH yang Pedih) orang-orang yang
seandainya meninggalkan di belakang mereka anak-anak yang lemah(miskin), yang
mereka khawatir terhadap [kesejahteraan] mereka. Oleh sebab itu hendaklah mereka
bertakwa kepada Allah dan hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar.QS
4:(9).

Hadits; Orang2 miskin itu adalah dekat dengan kekufuran.Hr Muslim

Dari ayat ALLAH sebagai peringatan diatas itu jelaslah bagi kita bahwa orang2
tua yang miskin dan tidak bertanggung jawab kepada amanah yang diberikan oleh
ALLAH yaitu anak2, dan kalau anak2 tidak menerima warisan yang cukup untuk anak2
kalau ayah meninggal dunia, sehingga kehidupan anak2 itu terlantar dan menjadi
tanggung jawab orang lain, maka ALLAH mengancam azab yang pedih.

(Pernahkan anda mendengar ayat itu dari guru2 agama anda atau di mesdjid2 )Tidak
pernah bukan?

Orang2 tua terutama seorang ayah hendaklah benar2 bertanggung jawab kepada
pendidikan dan kesejahteraan anak2nya untuk bisa hidup lebih baik dari orang
tuanya, jangan sampai anak2 kita hidup dalam kemiskinan, hendaklah seorang ayah
itu bekerja keras dan sungguh2 untuk memberikan pendidikan yang baik dan serta
dapat meninggalkan warisan yang banyak kepada anak2 dan cucu2.

Sebagaimana ALLAH berfirman kepada Nabi Musa as;
"Orang2 yang baik itu adalah orang2 yang dapat meninggalkan warisan yang banyak
kepada anak2 dan cucu2nya, artinya juga untuk masarakat."

Hadist;Orang2 Muslim hendakalah meninggalkan 3 warisan kepada anak2 dan cucu2nya
yaitu;

1.---meninggalkan anak2 yang saleh yang dapat mendoakan orang tuanya.

2.--meninggalkan ilmu atau kitab2 yang bermanfaat agar berguna bagi masarakat
banyak.

3.--meninggalkan karya2 yang bermanfaat bagi masarakat seperti; mendirikan
mesdjid2, sekolah2,rumah sakit2, fabrik2, gedung2 dan ribuan macam karya2.

Selama warisan2 yang ditinggalkan itu masih bermanfaat bagi masarakat selama itu
pulalah seorang ayah yg telah meninggal dunia mendapat pahala---sebagai bonus
untuk akirat. Bagus sekali bukan?

Sekarang bangsa mana yang meninggalkan warisan2 yang banyak untuk manusia?
Apakah umat islam,Yahudi,Kristen dan Budha?
Ternyata bukan umat Islam, tapi umat lain2nya.Inilah akaibat kesalahan memahami
ajaran2 Islam oleh ulama2 Fundamentalis wahabi-salafy dari Saudi Arabiya.

Demikianlah semoga ayat2 ALLAH dan Hadits2 diatas itu dapat memperbaiki aqidah
kita kepada jalan yang lurus dan benar,dan semoga ulama2 Fundamentalis itu
mendapat petunjuk dari ALLAH swt.amien

Wassalamu'alaikum wrwb.

No comments: