Saturday, June 27, 2009

AYAT2 TENTANG SHALAT DAN WAKTU, WUDUK

PERINTAH2 SHALAT, BACAAN, WAKTU SHALAT, DAN BAGAIMANA CARA SHALAT AGAR BISA KUSUK, SEMUA TERTULIS DLM AL QURAN DENGAN JELAS.


MY DREAM IS TO SEE THE PEACEFUL SOCIETY,JUSTICE FOR ALL, NONE DISCRIMINATION,AND PROSPERITY FOR INDONESIAN.

Bismilahirrhamaanirrahiim


Sekarang kita akan masuk ke Hablul minallah, setelah ALLAH mengajarkan kepada RasulNya tentang Hablul minanas, bagaimana cara berpakaian wanita islam(seri 17), sekarang ALLAH mengajarkan kepada Rasul tentang hablul minallah,hubungan manusia dengan Penciptanya yaitu ALLAH swt Seri (18).



Seperti kita ketahui bahwa manusia itu terdiri dari 2 bagian yaituTubuh dan Roh; Orang yang tidak mempunyai Roh(Soul) atau jiwa bukan disebut manusia lagi, roh sudah pergi dari tubuhnya,kembali kepada ALLAH, dan tubuh kembali kepada asalnya yaitu tanah.



Manusia sesungguhnya di ciptakan dari sari pati tanah,begitu pula semua makhlu2 ALLAH di bumi ini.



Kedua dua-dua nya(Tubuh dan Roh) memerlukan makanan yang teratur agar tubuh bisa berfungsi dengan baik sesuai dengan design Allah.Makanan roh adalah shalat.



Karena ALLAH yang menciptakan manusia,maka ALLAH memerintahkan manusia untuk BERSHALAT, berhubungan, berdialog, melapor, meminta pertolongan,minta ampun,minta bimbingan, lindungan, kasih sayang, rezeki,kersehatan dll.kepada Raja di Raja di bumi dan di langit ini.



Shalat adalah makanan Roh yang gaib.ALLAH Maha Gaib.



Berhubungan dengan ALLAH tidaklah waktu shalat saja, boleh setiap waktu dengan mengingat ALLAH, tapi ALLAH memberikan perintah kusus kepada manusia untuk berhubungan dengan ALLAH yang disebut SHALAT sekurang kurangnya 5 kali sehari,ditambah shalat Jummat dan tahajjud dimalam hari.



Timbul pertanyaan pada diri kita;

1,Dimana ayat2 ALLAH yang menyuruh kita ber shalat di al Quran.

2.Waktu kita bershalat dan berapa kali bershalat.

3.Bagaimana cara bershalat.

4.Apa yang dibaca waktu bershalat

5.Mengambil air wudu’uk

6. Kenapa kita diperintah bershalat

7.Apa faedah bershalat…untuk diri sendiri dan untuk masarakat



Semua jawaban dari pertanyaan itu ada tetulis dalam al quran,kecuali tentang jumlah raka’atnya tidak ada, dan Rasul memberikan contohnya berapa kali dan berapa jumlah raka’at setiap shalat.



Disinilah Hadits sangat memegang peranan penting.Kalau ada golongan yang tidak mengikuti Hadits2 sudah tentu shalatnya akan berbeda dengan Rasulullah saw. Hadits adalah menjelaskan wahyu2 ALLAH yang belum dimengerti.(catatan kaki)



Pada jurnal ini saya akan batasi, dan saya akan jerlaskan point 1 s/d 5.

Saya yakin sekali banyak umat islam yang tidak/belum tahu tentang ayat2 ALLAH yang menjelaskan tata cara shalat.



Pada umumnya umat islam berpendapat penjelasan2 cara shalat di jelaskan oleh Hadits.Sesungguhnya ada dalam al quran dengan terperinci.



Inilah ayat2 ALLAH yang saya temukan dalam pencarian Rahasia2 ALLAH dalam al Quranul Karim.semoga ada manfaatnya bagi kita semua.



A.Perintah shalat fardhu.

1. Dan dirikanlah shalat dan sesungguhnya shalat mencegah dari perbuatan2 yang keji(buruk) dan mungkar (menzolimi). Dan sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya dari ibadat2 lainnya) Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.QS.29:45.



2.“Dirikanlah shalat, dan suruhlah manusia mengerjakan perbuatan baik, dan cegahlah mereka dari perbuatan buruk,dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu.Sesungguhnya yang demikian itu termasuk halhal yang diwajibkan.” (QS 31:17)



3.Wahai orang2 beriman,jangalah kamu shalat sedangkan kamu dalamkeadan mabuk(tidak sadar apa yang dibaca) sampai kamu mengerti apa yang dibaca.QS.4:43.



4.Neraka Wail bagi orang yang shalatnya, yang mereka itu lalai ( tidak khusuk waktunya shalatnya .) dalam shalat.

Al Maa’un 4-5.



B.Perintah bacaan shalat.

1.Sesungguhnya Tuhanmu mengetahui bahwasanya kamu berdiri (shalat) kurang dari dua pertiga malam, atau seperdua malam atau sepertiganya dan segolongan dari orang orang yang bersama kamu. Dan Allah menetapkan ukuran malam dan siang. Allah mengetahui bahwa kamu sekali kali tidak dapat menentukan batas batas waktu waktu itu. Maka Dia memberi keringanan kepada mu karena itu bacalah apa yang mudah bagimu dari Al quran. Dia mengetahui bahwa ada diantara kamu orang orang yang sakit dan orang orang yang berjalan dimuka bumi mencari sebahagian karunia Allah; dan orang orang lain lagi berperang di jalan Allah, maka bacalah apa yang mudah bagi mu dari Al Quran dan dirikanlah shalat tunaikanlah zakat, dan berikanlah pinjaman kepada Allah pinjaman yang baik. Dan kebaikan apa saja yang kamu perbuat untuk dirimu niscaya kamu memproleh balasannya disisi Allah sebagai balasan yang paling besar pahalanya Dan mohon ampunlah kepada Allah sesungguhnya Allah Maha lagi Maha Penyayang.QS.73;20.



2. Membaca surat Al faatihah surat QS.1;1-5



3. Apa yang kita baca waktu Rukuk, dan dijelaskan dalam surat QS 56;74.

(Subhana Rabbya Al-Azeem)

Maka bertasbihlah dengan menyebut nama Tuhanmu yang Maha besar.



4. Kemudian apa yang di baca waktu naik dari Rukuk? Dijelaskan oleh Allah dalam surat QS3;38.


"Sami-a Allahu Le-man Hamedahu"


Disanalah Zakaria mendoa kepada Tuhannya seraya berkata; Ya tuhan ku berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar do'a QS 3;38.


Dan bersabarlah dalam menunggu ketetapan Tuhanmu , maka sesungguhnya kamu berada dalam penglihatan Allah dan bertasbihlah dengan memuji Tuhan mu ketika kamu bangun berdiri QS.52;48.



5. Apa yang kita baca waktu Sujud?

"Subhana Rabbya Al-A'ala " 87:1 .

" (Sabbeh Ism Rabbeka Al-A'ala)

"Sucikalah nama TuhanMu Yang Maha tinggi"

Inilah janji Allah kepada orang orang yang melakukan Shalat;

“Hai orang orang yang beriman, ruku’lah kamu, sujudlah kamu, sembahlah Tuhanmu dan perbuatlah kebajikan, supaya kamu mendapat kemenangan, atau kesuksesan.” QS. 22; 77



C. Waktu shalat.

Kebanyakan umat Muslim tidak tahu bahwa shalat 5 kali sehari itu sesungguhnya bersumber dari Al Quran,tertulis terperinci, bukan dari Hadits.

Waktu shalatnya pun diberitahu oleh Allah swt di dalam beberapa ayat, semua mengikuti petunjuk2 dari Allah swt.



1.Shalat subuh dalam ayat QS.11;114, 24;58.

Dirikanlah shalat itu pada kedua tepi siang dan pada bahagian permulaan malam.

2. Shalat Zuhur, dalam ayat QS.17;78, 30;18

Dirikanlah shalat dari sesudah mata hari tergelincir sampai gelab malam dan subuh. Sesungguhnya shalat subuh itu disaksikan oleh malaikat.

3. Shalat Ashar dalam ayat QS.2;238

Peliharalah segala shalatmu dan shalat Ashar (shalat wusthaa) Berdirilah karena Allah dengan khusuk

4.Shalat Magrib dalam ayat QS.11;114.

Dirikanlah shalat kedua tepi siang dan pada bahagian permulaan malam.

5. Shalat Isha dalam ayat QS.24;58

Sebelum sembahyang subuh ketika kamu menanggalkan pakaian mu ditengah hari dan sesudah shalat Isha'



D.Perintah shalat Jummat.

Hai orang orang beriman apabila diseru untuk menunaikan shalat pada hari Jumaat maka bergeraklah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui. QS.62;9.



E.Perintah shalat Tahajjud.

Dan pada sebahagian malam hari bersembahyang tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagi mu; mudah2an Tuhan mu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.(QS 17;79).



F.Perintah Berwudu’uk.

Sebelum melakukan shalat Allah memberitahu bagaimana berwudhuk.


Hai orang orang beriman apabila hendak mengerjakan shalat maka basuhlah mukamu dan tangan mu sampai dengan siku dan sepulah kepala mu dan kakimu sampai dengan kedua mata kaki mu dan jika kamu junub maka madilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempatbuang air atau menyentuh perempuan lalu kamu tidak memproleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik, sepuhlah mukamu dan tangan mu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkan mu tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nimat Nya kepada kamu, supaya kamu bersyukur(QS.5;6).



G.Membaca Taqbiir sebelum shalat di mulai.

Allahu Akbar, perintah ini ada dalam ayat QS.17;111, QS.2;185, QS.74;3, QS.29;45.



....Dan Agungkan Dia(Allah) dengan pengagung yang sebesar besarnya"

“Sembahyangku (Salat), ibadahku yang aku amalkan, kehidupanku dan juga kematianku, kesemuanya akan aku abdikan semata mata kepada Allah sahaja, Tuhan semesta alam.QS.6:162



H.Bagaimana agar bisa shalat dengan khusuk?

Suara hendaklah dibunyikan sesuai dengan perintah Allah dibawah ini?

Allah menjelaskan dalam Al Quran ayat dan diucapkan oleh Rasulullah saw;

Katakanlah; Serulah Allah atau serulah Ar Rahman. Dengan nama yang mana saja kamu seru, Dialah mempunyai Al asmaaul husna atau nama2 yang terbaik dan jangan lah kamu mengeraskan suaramu dalam shalatmu dan janganlah pula merendahkannya dan carilah jalan tengah diantar kedua itu. QS. 17;110.



2.Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyuk dalam salatnya, QS.al mukminuun 1-2.



PERLU RENUNGAN DAN KOREKSI.

(tapi anehnya sebahagian besar umat islam waktu shalat berbisik bisik, tidak sama sekali mengeluarkan suara, sedangkan Rasulullah saw. mengatakan kepada umatnya antara keras dan kecil,....bukan berbisik bisik!! Perlu juga direnungkan dan dipikirkan apakah kita kita ini betul betul sudah menjalankan perintah Rasulullah saw yang tepat, benar.....atau dikurangi atau di tambah....atau mengikuti pemahaman guru2 dahulu saja atau perintah Rasulullah saw dan Allah swt.marilah kita koreksi kembali pemahaman ajaran islam kita ..semoga mendapat rahmat dari ALLAH swt..)



Kunci kedua agar kita bisa salat kusuk haruslah mengerti apa yang dibaca.Kalau tidak mengerti seperti burung BEO..mulut berbica, tapi hati dan pikiran kemana mana, bukankah begitu.



Makanya ALLAH memperingatkan,kalau bacaannya tidak tahu,maka shalatnya batal, dan mendapatkan hukum berat dari ALLAH.Sebagai mana firman ALLAH dibawah ini;



Neraka Wail bagi orang yang shalatnya, yang mereka itu lalai ( tidak khusuk, tidak mengerti apa yang dibaca,pikiran2 melayang layang) dalam shalat.Al Maa’un 4-5.



Wahai orang2 beriman, jangalah kamu shalat sedangkan kamu dalam keadaan mabuk(tidak sadar apa yang dibaca, tidak mengerti apa yang diucapkan) sampai kamu mengerti apa yang kamu baca.QS4:43.



Jelaslah bagi kita peringatan2 ALLAH itu bagaimana kita bisa bershalat kusuk sesuai dgn petunjuk2 dari ALLAH, yang mendesign shalat ini untuk manusia.



Jadi marilah kita perbaiki agar shalat kita bermakna dan jangan kita mendapat capek di dunia,di akhirat ALLAH akan menghukum pula dengan neraka weil....Janganlah mainmain dengan shalat!!



Dari pengalaman saya, sebelum saya tahu akan ayat diatas ini bagaimana seharusnya membaca ayat2 Allah dalam shalat, saya berbisik bisik seperti orang banyak melakukannya, dan tidak berani membantah kata guru.



Tapi saya tidak bisa shalat kusuk, pikiran dan hati saya bukan kepada Allah dan apa yang saya baca, tapi kepada hal2 lainnya, kepada pekerjaan yang belum siap atau lain2nya.



Alhamdulillah, setelah saya mengikuti ucapan Rasulullah saw diatas, hendaklah bersuara antara keras dan pelan sampai saya dapat mendengar sendiri apa yang saya ucapkan, dan mengerti apa yang dibaca, shalat saya lebih baik dan bisa kusuk. Alhamdulilah.



Kedua saya berusaha keras untuk mengerti semua yang di baca dlm shalat itu. Kalau tidak mengerti seperti burung Beoooo, mulut berbicara, pikiran kelain tempat..melayang layang....



Inilah hikmahnya bagi saya dalam menyilami Rahasia2 Al quran. Saya tidak tahu dan tidak mengerti kenapa umumnya umat Islam kalau shalat berbisik bisik.



Kenapa sebahagian besar ulama2 lebih suka mengikuti Hadits2 yang ditulis/dikumpulkan 150 tahun setelah Rasulullah saw wafat dari pada ucapan Rasulullah saw yang tertulis dalam Al quran dan dijaga oleh Allah kebenarannya.



Silakan mencobanya saya yakin shalat anda akan lebih baik dan kusuk. Aturan Allah Maha Benar dan tepat.



Demikianlah ayat2 ALLAH tentang perintah shalat.Kalau anda menemukan kekurangan mohon dilengkapi, saya sangat hargai sekali,kalau benar marilah kita ta’ati perintah ALLAH yang menciptakan manusia sebagai Raja kita yang Maha Besar.


Keep your hands busy with works; keep your mouth busy with remembrance of Allah and leave inheritance as much as possible. Love your neighbor as you love yourself.


Muhammad saw said:: “Whoever harms a non-Muslim (Dhimmi ) will not enter Paradise.” HR Muslim.

Kamu belum beriman kepada Allah, kalau kamu belum mencintai tetangga kamu(baik islam maupun non islam)HR.Muslim.

wassalamu'alaikumm.wrwb.

Note; Silakan kirim artikel ini kepada kawan2 yang tersayang.

No comments: