Monday, September 07, 2009

Tahukah anda Siapa yang disebut Golongan Kanan dan Golongan kiri oleh ALLAH?

Bismilahirahmanirrahiim

Assalamu'alaikum wr.wb.
Tiada Tuhan kecuali ALLAH Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
Tiada Tuhan kecuali ALLAH Yang Maha Berkuasa dan Maha Pembimbing.
Hanya kepada ALLAH sajalah kita mintak pertolongan karena ALLAH Yang Maha Penolong.

Rasulullah saw adalah seorang anak yatim piatu, seorang pedagang yang ulung, yang Kaya raya, dijuluki 'Al amin" seorang yang jujur.Rasulullah saw juga penerima wahyu2 ALLAH, Pesuruh ALLAH (Prophet)yang telah banyak jasa2nya untuk kemanusian, sebagai sari tauladan yang Agung bagi semua manusia di bumi ini.

ALLAH berfirman; Siapakah golongan kanan dan siapakah galongan kiri?

Dan dia termasuk orang-orang yang beriman dan saling berpesan untuk bersabar dan saling berpesan untuk berkasih sayang. Mereka (orang-orang yang beriman dan saling berpesan itu) adalah golongan kanan. QS 90:17-18

Golongan Islam berpaham Liberal dalam menyampaikan dakwah2nya hanya sekedar mengingatkan saja saudara2 muslimnya, dan tidak ada niat untuk memaksakan keyakinan kami kepada golongan2 lain.dan tidak ada niat membuat hukum2 ALLAH menjadi hukum Positif pemerimntah.

Sedangkan golongan Islam Konservatif Fundamentalis, dalam menegakan amar makruf nahi mungkar dengan kekerasan, paksaan atau dengan membuat hukum positif kalau berkuasa dalam pemerintahan. Golongan ini disebut dlm ayat tersebut diatas adalah golongan "kiri" yang berseberangan dengan Liberal.

Golongan Konservatif Fundamentalis membuat hukum2 ALLAH menjadi hukum positif;
1 Siapa siapa yang tidak shalat dan puasa akan ditangpaki dan di hukum
2.Wanita2 yang tidak berjilbab dan keluar rumah tanpa maharam di tangkap.
3.dll.

Jadi beribadah kepada ALLAH tidak lagi ikhlas karena ALLAH, tapi karena takut dengan Polisi Syariah yang akan menangkap. Jadi kalau bukan takut kepada ALLAH, tapi kepada manusia, artinya mereka sudah jatuh kepada dosa Syirik, menduakan tuhan, dan sudah tidak bertauhid lagi, sudah menyekutukan ALLAH dgn palisi. Bukankah demikian?

Oleh karena itulah golongan2 Islam Konservatif Fundamentalis sudah tidak diberkahi lagi oleh ALLAH dlm setiap perjuangan mereka seperti; Taliban, Al Qaida, FPI, MMI, JI, dan ulama2 wahabi-salafy, dan syiah yang Konservatif.

Karena sudah tidak bertauhid lagi, maka perjuangan2nya selalu membawa malapetaka, atau mudarat, atau perkelahian dan permusuhan sesama muslim dan non muslim.

Sesungguhnya ajaran2 Islam yang lurus atau tidak syirik itu pasti akan membawa umat Islam yang damai, sejahtera dan besahabat dengan semua bangsa2 di dunia.

Demikian makna dari sebuah ayat diatas itu.Semoga bermanfaat.

Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakku dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh".QS 27:19.

Wassalamu'alaikum wr wb

No comments: