INDAH DAN NIKMATNYA SYURGA ITU.
oleh latifabdul(7)
ALLAH menyediakan tempat yang mulia yaitu surga kepada orang2 yang patuh kepadaNYa. ALLAH juga menyediakan tempat yang panas sekali yaitu neraka bagi orang orang yang ingkar kepadaNya.. Al Qur'an adalah buku petunjuk, guide untuk manusia menuju surga dan bagaimana menghindari azab2 ALLAH di kubur dan neraka nantinya.
.
Nabi Muhammad saw adalah teladan agung bagi umat manusia. Jasa2nya sangat besar sekali bagi manusia dan untuk kita sendiri.
.
Masih teringat saya kata-kata atau nasehat orangtua saya sewaktu kecil. “Kalau kamu tidak shalat dan ngaji nanti kamu dimasukan ke neraka yang panas.”
.
Itulah yang terbayang selalu dan saya merasa takut kalau tidak melaksanakan shalat dan ngaji walaupun berada jauh dari orang tua. Jadi saya bershalat bukan karena ikhlas,tapi karena takut.Takut akan dosa-dosa.
.
Seharusnya menjalankan shalat itu berdasarkan kepada cinta kepada ALLAH,patuh kepada ALLAH, Raja di Raja di bumi dan di Langit.Kalau menjalankan shalat berdasarkan cinta kepada ALLAH, rasanya hati itu sangat gembira dan bahagia.
.
Setelah saya mempelajari Al Qur'an dan Hadits, barulah saya tahu siapa-siapa yang akan masuk surga dan siapa-siapa yang ke neraka. Bagaimana kita bisa masuk surga itu dan bagaimana keadaan surga itu? Apakah surga itu?
.
Marilah kita lihat dalam Al Quran sebagai buku pintar kita. ALLAH berfirman atau memberitahukan kepada manusia bahwa surga itu adalah tempat yang mulia di sisi Allah, tempat yang penuh kenikmatan-kenikmatan yang jauh melebih kenikmatan-kenikmatan yang di dapat di dunia ini.
.
ALLAH berfirman bahwa di surga itu terdapat pohon-pohon zaitun, anggur, dan wanita-wanita cantik yang masih suci, dibawah pohon-pohon mengalir air yang sejuk lagi bersih, tempat tidur yang dilapisi kain sutra, lantai ditutupi permadani yang tebal lagi indah. Demikianlah Al Quran memberi tahukan kepada manusia..
.
Sesungguhnya tujuan manusia terakhir adalah ingin bertemu dengan ALLAH di surga. Tempat yang mulia dan abadi. Ini kunci hidup yang sangat penting.
.
Kita mesti tahu kemana kita pergi setelah wafat, kenapa kita beragama Islam. Bagaimana caranya untuk bisa ke surga?
Ada 6 ayat ALLAH di Al Quran yang menjelaskan kulifikasi untuk masuk syurga.
ALLAH berfirman:
1.“Sesungguhnya orang-orang yang banyak berbakti, benar-benar berada dalam surga yang penuh kenikmatan.“ (QS 82: 13).
2."Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka surga firdaus menjadi tempat tinggalnya.” (QS18: 107).
3."Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh bagi mereka surga penuh kenikmatan-kenikmatan.(QS 31: 8).
4."Sesungguhnya orang orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh, mereka itu adalah sebaik-baik makhluk.”(QS 98: 7).
5. "....kecuali orang-orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih.”(QS 26: 89).
“Barang siapa menghadap perjumpaan dengan Tuhannya, maka hendaklah ia mengerjakan amal saleh dan janganlah ia mempersekutukan seorangpun dalam beribadah kepada Tuhannya.” (QS 18: 110).
6.“Sesungguhnya orang yang bertaqwa itu berada dalam syurga (tanaman-tanaman) dan didekatnya mata air mata air yang mengalirMasuk lah kedalam dengan sejahtera lagi aman. Dan kami lenyapkan segala rasa dendam yang berada dalam hati mereka sedangkan mereka merasa bersaudara duduk berhadapan hadapan di atas dipan dipan. Mereka tidak merasa lelah di dalamnya dan mereka sekali kali tidak akan dikeluarkan dari padanya.QS.15;45-48.. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara mu disisi Allah ialah orang orang yang paling bertaqwa diantara kamu. )”(QS. 49:13)
.
Dari ke 6 firman-firman Allah yang diucapkan oleh Rasulullah saw di atas sudah jelas sekali bagaimana kita bisa masuk surga, yaitu dengan banyak berbuat baik, berkarya bermanfaat mengolah bahan2 baku yang diberikan oleh ALLAH untuk kebaikan manusia serta bisa menjaga agama ALLAH dari serangan2 musuh..
.
Disamping ayat2 diatas ada lagi sebuah ayat yang menjelaskan kiat2 untuk masuk syurga.
- Orang orang yang menjalankan shalat, dan selalu memelihara waktu shalatnya.
- Mereka yang kaya raya yang mendapat hadiah dari ALLAH,(artinya orang yang bekerja keras untuk ALLAH memakmurkan bumi ALLAH) tersedia bagian tertentu untuk orang minta-minta, anak yatim, baik yang meminta maupun yang tidak. Atau dengan kata lain uang dan hartanya itu dimanfaatkan sebanyak-banyak mungkin untuk kesejahteraan manusia.
- Mereka yang membenarkan hari kiamat.
- Mereka takut akan siksaan neraka.
- Mereka yang memelihara kemaluannya, kecuali terhadap istri/suami.
- Mereka yang memelihara amanat dan perjanjian.
- Mereka yang memberikan kesaksian yang jujur.
- Mereka yang memelihara keutuhan shalatnya
Selain dari pada ayat2 ALLAH diatas,ada sebuah hadits Nabi mengatakan bahwa masuk ke syurga itu adalah atas keredhoan ALLAH. Artinya keputusan terakhir adalah di tangan ALLAH swt. Namun ALLAH telah memberikan syarat2nya seperti diatas, maka ALLAH akan komitment dengan peraturan2 Nya itu. Jangan diartikan tanpa kita memenuhi persyaratan2 yang diberikan oleh ALLAH, kita bisa masuk ke syurga atas redho ALLAH. Janganlah diharapkan "kekecualian" dari ALLAH walaupun itu ada.
.
Dengan shalat yang baik, disiplin yang tinggi, khusuk, mengerti yang dibaca, barulah manusia bisa terhindar dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar, yaitu perbuatan-perbuatan yang merugikan orang lain dan diri sendiri, juga untuk mencegah setan memperdayakan atau menipu manusia yang lemah.
.
Shalat, berpuasa, ngaji, naik haji, tanpa ada perbuatan baik, tanpa berkarya yang bermanfaat untuk memakmurkan masarakat , tanpa berbicara yang baik-baik dan bermanfaat untuk orang banyak, sama artinya seperti batang mangga yang rimbun tapi tidak berbuah.
.
Perbuatan seperti ini adalah perbuatan yang sangat mengecewakan baik untuk diri sendiri maupun untuk orang2 disekelilingnya. Dengan kata lain, hidup kita tidak bermanfaat untuk orang lain, baik dari mulutnya maupun dari perbuatannya.
Orang2 yang tidak sungguh2 bekerja untuk ALLAH, alias malas, tapi dia tetap menjalankan shalat,puasa dll artinya shalatnya itu tidak ada manfaat baginya, hanya mendapat capek saja.Ini yang perlu kita renungkan.
Apakah ada bentuk surga dan neraka di dunia ini? Jawabannya ada dan dijelaskan oleh firman Allah dalam beberapa ayatnya:
.
"Dan sesungguhnya Kami merasakan kepada mereka sebahagian azab yang dekat di dunia, sebelum azab yang lebih besar di akhirat, mudah-mudahan mereka kembali ke jalan yang benar."(QS 32: 21).
.
Artinya orang-orang yang berbuat jahat, merugikan orang lain, merusak bumi milik ALLAH dan melanggar perintah-perintah ALLAH, merugikan diri sendiri dengan memakan makanan2 haram seperti alkohol,babi , berkata kata yang merusak hati orang lain, berfitnah dll maka di dunia mereka sudah diberikan azab, siksaan, sakit, ketakutan dan kesusahan-kesusahan hidup lainnya. Hidupnya tidak bahagia dan melarat.Hati-hatilah kepada rayuan setan, karena setan tidak kelihatan dan lagi setan sudah menjadi musuh besar manusia.
.
Bagi mereka yang berbuat baik, berkarya bermanfaat, berbudi mulia, hatinya bersih, mereka merasakan hidup bahagia, merasakan kenikmatan hidup di dunia ini, merasakan syukur akan pemberian Tuhan yang banyak(rezekinya banyak), dengan rezekinya itu mereka menjadi pemurah. Hidupnya tenang, enak, bahagia, harmonis, dan damai, kaya ilmu dan harta. Itulah surga di dunia. Surga di akhirat jauh lebih nikmat dari pada surga di dunia sebagaimana di terangkan di atas tadi. SIapa2 yang tidak mendapat syurga di akhirat,jangan harapkan syurga di akirat nanti. Ujian2 ada di dunia ini.
.
Semoga ALLAH menggolongkan kita kepada orang yang pandai bersyukur , ahli surga, dan banyak amal salehnya yang diridhai Allah swt. Alangkah indahnya hidup yang penuh kenikmatan yang diberikan oleh ALLAH kepada orang yang bersyukur dan mau beramal saleh, berkarya bermanfaat untuk manusia. ALLAH sayang dan menambahkan nikmat-Nya kepada kita, manusia pun sayang dan menghormati kita
.
Marilah kita berusaha berkerja sungguh-sungguh di dunia karena ALLAH, karena waktunya sangat pendek dan berlalu tanpa berhenti, untuk dapat meraih surga di dunia dan surga di akherat. Siapa yang tidak dapat meraih surga di dunia ini, akan menyesal selama-lamanya di akherat, karena tidak bisa lagi kembali ke dunia untuk memperbaiki. Kesempatan hanya sekali.
Disisi ALLAH tempat yang seindah indah2nya (dan seaman amannya).
.
Demikianlah terimakasih, semoga ada manfaatnya. Kalau ada yang benar datang dari Allah swt dan kalau ada kesalahan datang dari kelemahan kami jua, mohon dimaafkan dan di tegur.
Wassalamu’alaikum wr wb.
.
Mari kita bersama sama berjuang menuju masarakat yang bermanfaat didunia berarti di akhirat.Berzikir, pikir dan ikhtiar
Keep smile, and keep your hands busy with works with love; keep your mouth busy with remembrance of Allah
And leave inheritance as much as possible. Love your neighbor as you love yourself.
Hadits.Tidaklah kamu beriman kepada Allah,kalau kamu belum mencintai atau menolong tetanggakamu (yang islam atau non islam)
Note; Silakan kirim artikel ini kepada kawan2 yang tersayang.
Dan tulisan berikutnya adalah "Sistem pemerintahan Demokrasi sesuai dengan peraturan2 ALLAH swt."
No comments:
Post a Comment